Desanesia. Desa Wisata Lubuk Resam di Kecamatan Seluma Utara berhasil masuk nominasi 500 besar dalam kompetisi Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) Tahun 2024. Nominasi ini ditetapkan berdasarkan kurasi dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).
Ketua Pokdarwis, Eri Susanto, menyatakan bahwa pencapaian Desa Wisata Lubuk Resam tidak terlepas dari perjuangan terus-menerus dari anggota Pokdarwis yang gencar mempromosikan potensi wisata desa tersebut.
“Ini adalah bagian dari perjalanan ADWI 2024, dimana dari 6.016 peserta, Desa Wisata Lubuk Resam berhasil masuk nominasi 500 besar,” ujar Eri, Rabu, (22/5).
Eri Susanto mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu mempromosikan Desa Wisata Lubuk Resam sehingga dapat diperhitungkan.
“Tentu masih ada tahapan proses selanjutnya. Kami mohon doa agar Desa Wisata Lubuk Resam bisa masuk 50 besar. Jika terpilih, harapannya bisa dikunjungi oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno,” tambahnya.
Gupardi, salah seorang tokoh yang peduli dengan Desa Wisata Lubuk Resam, juga menyatakan kebanggaannya atas pencapaian tersebut.
Menurutnya, warga Kabupaten Seluma patut berbangga karena Desa Wisata Lubuk Resam berhasil masuk 500 besar ADWI 2024.
“Prestasi ini sangat membanggakan karena mampu bersaing dalam ajang bergengsi tingkat nasional. Saya berharap Pemerintah Kabupaten dan Provinsi dapat terus mendukung Desa Wisata Lubuk Resam, terutama dalam hal akses jalan dan fasilitas,” ujarnya. [nto]